Archives Oktober 2024

Gregoria Tunggal Putri Keempat RI yang Tembus Semifinal Olimpiade

Gregoria Mariska Tunjung lolos ke semifinal Olimpiade 2024. Gregoria mengikuti jejak tiga legenda tunggal putri Indonesia yang menjejak semifinal Olimpiade.

Gregoria merebut tiket ke semifinal tunggal putri Olimpiade 2024 usai menyingkirkan Ratchanok Intanon di perempatfinal. Bertanding di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Sabtu (3/8/2024) sore WIB, Gregoria menang atas wakil Thailand itu dengan skor 25-23, 21-9.

Kemenangan Gregoria menjaga asa Indonesia meraih medali dari cabang bulutangkis. Gregoria menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang tersisa dari cabang olahraga ini.

Lolos ke semifinal Olimpiade 2024, Gregoria mengikuti jejak tiga seniornya. Mereka adalah Susy Susanti, Mia Audina, dan Maria Kristin Yulianti.

Baca juga: Bulutangkis Olimpiade 2024: Gregoria Lolos ke Semifinal

Susy Susanti meraih medali emas di Olimpiade 1992 saat bulutangkis pertama kali dipertandingkan di ajang olahraga terbesar itu. Ia juga mendapat medali perunggu di Olimpiade Atlanta 1996.

Sementara itu, Mia Audina menjejak semifinal dan sampai final di Olimpiade Atlanta 1996. Mia kemudian harus puas dengan raihan medali perak usai kalah di final.

Tunggal putri Indonesia terakhir yang lolos ke semifinal Olimpiade adalah Maria Kristin Yulianti pada 2008. Maria Kristin kemudian mendapat medali perunggu usai memenangi pertandingan melawan wakil tuan rumah China, Lu Lan.

Gregoria Mariska Tunjung selanjutnya akan menghadapi unggulan pertama, An Se Young, di semifinal Olimpiade 2024 pada Minggu (4/8/2024).

Baca juga: Olimpiade 2024: Gregoria Vs An Se Young di Semifinal

(nds/krs)

Asa Juara Jorge Martin Masih Ada di Valencia

Jorge Martin percaya peluang dirinya menjadi juara dunia musim ini masih ada. Penentuan kampiun akan ditentukan di seri akhir MotoGP Valencia 2023.

Martin gagal memangkas poin dengan pemuncak klasemen sementara, Francesco Bagnaia, dalam gelaran MotoGP Qatar di Sirkuit Lusail, Senin (20/11/2023) dini hari WIB. Martinator finis di urutan kesepuluh, sementara Pecco jadi runner-up di belakang Fabio Di Giannantonio yang memenangkan race.

Hasil di Qatar membuat Martin kini tertinggal 21 poin dari Bagnaia. Pecco memimpin klasemen dengan 437 poin dengan satu balapan tersisa musim ini.

Baca juga: Italiano Berjaya di MotoGP Qatar 2023, Fabio Di Giannantonio Juaranya

Praktis, seri pamungkas MotoGP Valencia 2023 menjadi penentu juara dunia musim ini. Balapan rencananya digelar pada Minggu (26/11) di Sirkuit Ricardo Tormo.

Jorge Martin tak menampik asanya menjadi juara masih terbuka lebar. Rider Pramac Racing itu meyakini dirinya punya performa lebih baik di lintasan ketimbang rival yang menurutnya lebih banyak menang karena faktor-faktor lain, semisal masalah ban yang dialaminya di Sirkuit Lusail.

“Semuanya bisa terjadi di Valencia. Pecco bisa saja melakukan kesalahan. Saya pasti bisa memenangkan kedua balapan – tapi saya bisa menang jika saya tidak memiliki ban seperti hari ini!” kata Martin kepada MotoGP usai balapan di Qatar.

Baca juga: Bagnaia Lebarkan Jarak dari Martin di Klasemen MotoGP, Kini Unggul 21 Poin

[Gambas:Twitter]

“Yang pasti [gelar] belum diputuskan tetapi tidak sama dengan tiba di Valencia dalam waktu dekat, dibandingkan dalam kondisi ini, hanya karena ban [buruk],” dia menambahkan.

“Agak frustrasi, tapi saya merasa mereka tidak mengalahkan kami di lintasan. Mereka menaklukkan kami di luar. Jadi saya cukup santai dan saya merasa kami pantas mendapatkan kejuaraan ini,” demikian kata Jorge Martin.

Baca juga: MotoGP Qatar 2023: Jorge Martin Gagal Podium, Salahkan Ban

Paralimpade 2024- Saptoyogo Lampaui Target, Pelatih Mengapresiasi

Pelatih para atletik Indonesia, Purwo Adi Sanyoto, mengapresiasi pencapaian Saptoyogo Purnomo di Paralimpide Paris 2024.

Pasalnya selain sukses meraih medali perak, Saptoyogo juga berhasil mempertajam rekor Asia miliknya sendiri di multievent paling tertinggi sejagat raya tersebut.

Saptoyogo menjadi tercepat kedua dengan catatan waktu 11,26 detik dalam lomba lari 100 meter T37 cabang para atletik Paralimpide 2024, Sabtu (31/8/2024) dini hari WIB.

Baca juga: Paralimpiade 2024: Saptoyogo Sabet Medali Perak

Sementara Ricardo Gomes meraih medali emas setelah membukukan waktu 11,07 detik, dan medali perunggu direbut Andrei Vdovin yang mencatatkan waktu 11,41 detik.

“Di para atletik, kami menargetkan medali perunggu, tetapi alhamdullillah hari ini lewat Saptoyogo bisa meraih medali perak dan memecahkan rekor Asia atas nama Saptoyogo sendiri di Asian Para Games Hangzhou,” ucap Purwo Adi Sanyoto dalam rilis NPC Indonesia.

Purwo Adi lantas mengucapkan terima kasih atas dukungan program latihan yang diberikan Kemenpora, ketua umum National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun serta Chef de Mission (CdM), Reda Manthovani.

Baca juga: Saptoyogo Sempat Down Sebelum Sabet Perak Paralimpiade 2024

Program latihan maksimal ditambah dengan motivasi besar yang ditunjukkan Saptoyogo bisa berbuah medali perak pada Paralimpiade 2024.

Saptoyogo memiliki semangat, disiplin latihan, daya juang dan mental bertanding yang luar biasa,” Purwo Adi mengungkapkan.

“Kelebihan Saptoyogo ini memiliki reaksi dan start yang bagus dibandingkan dengan lawan-lawannya, sehingga lebih mudah mempertahankan kecepatan menuju finis,” katanya memuji.

(mcy/krs)

Ranking BWF Terbaru- 3 Ganda Campuran RI Naik Peringkat

Usai Malaysia Masters 2024, tiga pasang ganda campuran Indonesia naik peringkat di dalam ranking BWF teranyar. Termasuk Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas yang menjadi runner up di ajang tersebut.

Hal itu terungkap dalam daftar teranyar ranking BWF, induk federasi bulutangkis dunia, per tanggal 28 Mei 2024.Seperti diketahui, Indonesia meloloskan satu wakilnya ke final Malaysia Masters 2024.

Ada Rinov/Pitha yang main di final Malaysia Masters 2024. Ganda campuran Indonesia itu pun kini naik peringkat dalam ranking BWF anyar, tepatnya ke posisi ke-14 dengan 58.650 poin.

Begitu pun dengan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanulle Widjaja yang kini menduduki posisi ke-18. Pasangan non Pelatnas itu juga naik satu tingkat.

Baca juga: Kalah di Final, Rinov/Pitha Gagal Juara Malaysia Masters 2024

Di bawah mereka ada Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Mereka mendekati Dejan/Glo setelah diganjar dua tingkat, dari pekan sebelumnya berada di urutan ke-21.

Bergeser ke sektor ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi naik satu peringkat untuk menempati ranking BWF ke-16 pada pekan ini.

Sedangkan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tetap berada di ranking kesembilan BWF. Adapun Chen Qingchen/Jia Yifan masih merajai ranking sektor ganda putri hingga kini.

Baca juga: Hasil Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Kalah, Axelsen Juara

Beralih ke nomor ganda putra, Indonesia kini hanya menyisakan satu pasang di top 10 dunia lewat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka berada di peringkat ketujuh.

Sementara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri turun lagi ke posisi ke-11. Mereka terakhir kali ikut turnamen di Thailand Open 2024 dan hanya sampai babak 16 besar. Sedangkan di Malaysia Masters 2024 mereka absen.

Dua ganda putra lainnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin tertahan di peringkat 13 ranking BWF, dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan turun satu tingkat ke posisi 18 dengan 55.420 poin.

Baca juga: Jadwal Singapore Open 2024 Hari Ini: The Daddies Vs Bagas/Fikri

Pada sektor tunggal putri, pemain lima teratas tak mengalami perubahan. An Se Young main nomor satu, diikuti Chen Yu Fei, Carolina Marin, Tai Tzu Ying, dan Akane Yamaguchi.

Di bawah mereka ada Wang Zhi Yi dan Han Yue yang bertukar tempat dari daftar ranking keenam dan ketujuh pada pekan ini. Menyusul He Bing Jiao dan Gregoria Mariska Tunjung yang masing-masing berada di peringkat kedelapan dan sembilan.

Adapun tiga tunggal putri Indonesia yaitu Putri Kusuma Wardani, Ester Nurumi Tri Wardoyo, dan Komang Ayu Cahya Dewi masing-masing diganjar peningkatan ranking BWF.

Putri mendapat kenaikan tiga tingkat ke-32 setelah lolos perempatfinal Malaysia Masters. Sedangkan Ester kini di posisi ke-36 dari sebelumnya peringkat ke-37. Dan Komang naik ke urutan 44 dunia.

Simak juga Video: Rangking BWF Terbaru Jonatan Christie dan Anthony Ginting Seusai BAC

[Gambas:Video 20detik]

(mcy/krs)

Di Giannantonio Kuasai FP2 MotoGP Inggris 2023

Free Practice (FP) II MotoGP Inggris 2023 telah selesai. Hasilnya, rider Gresini Fabio Di Giannantonio menjadi yang tercepat, mengungguli Francesco Bagnaia.

FP2 MotoGP Inggris 2023 berlangsung dalam kondisi basah setelah guyuran hujan. Di Sirkuit Silverstone, Sabtu (5/8/2023) sore WIB, Giannantonio melesat setelah membukukan waktu 2 menit 18,076 detik.

Meski begitu, pebalap KTM Jack Miller memuncaki daftar tercepat di awal sesi ini. Catatan waktu itu kemudian dipatahkan Aleix Espargaro lalu Luca Marini, dan Di Giannantonio.

Baca juga: Hasil Practice MotoGP Inggris 2023: Espargaro Teratas, Marquez Masuk Q1

Marini kembali teratas setelah menembus 2 menit 19 detik. Tidak lama kemudian Di Giannantonio merebutnya dengan waktu yang menembus 2 menit 18 detik.

Bagnaia berupaya mengalahkan waktu kompatriotnya itu tapi gagal sampai sesi FP2 MotoGP Inggris 2023 berakhir. Bagnaia menuntaskan di depan pebalap RNF Miguel Oliveira

Oliveira sempat kehilangan kendali motornya lalu jatuh di Tikungan 12. Oliveira masih bisa melanjutkan sesi dan tetap mendapatkan posisi ketiga di depan Miller, Marco Bezzecchi, dan Alex Marquez.

Baca juga: Hasil Practice MotoGP Inggris 2023: Espargaro Teratas, Marquez Masuk Q1

Marini, Espargaro, Johann Zarco, dan Brad Binder berturut-turut finis di urutan tujuh sampai sepuluh. Sedangkan pebalap-pebalap top macam Marc Marquez dan Fabio Quartararo tak dapat berbuat banyak dengan finis di posisi 15 dan 16.

Hasil FP2 MotoGP Inggris 2023

1 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
3 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
4 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
5 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
6 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
7 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
8 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
9 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
10 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
11 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
12 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
13 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)
14 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
15 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
16 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
17 Iker Lecuona SPA LCR Honda (RC213V)
18 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
19 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
20 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)
21 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
22 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

Satria Muda Vs Pelita Jaya di Semifinal IBL, Ini Jadwalnya

Pekan ini Indonesia Basketball League (IBL) 2023 memasuki babak semifinal. Salah satunya partainya adalah Satria Muda vs Pelita Jaya.

Dua tim langganan final itu pada musim kompetisi ini tak lagi berkesempatan berjumpa di partai puncak, setelah hasil undian mempertemukan mereka di babak empat besar.

Dengan kata lain, siapa yang pemenang dalam duel tersebut akan melangkah ke babak pamungkas. Sementara dari undian lain ada Dewa United vs Prawira Bandung untuk memperebutkan satu tiket final.

Adapun format semifinal menerapkan sistem kandang dan tandang. Pelita Jaya lebih dulu menjamu Satria Muda, Kamis (15/7/2023) pukul 20.00 WIB. Sebelum itu ada laga Dewa United berhadapan dengan Prawira Bandung yang berlangsung pukul 17.00 WIB. Kemudian Satria Muda Vs Pelita Jaya dan Prawira Bandung Vs Dewa United, Sabtu (15/7/2023).

Baca juga: Cinta Laura Jadi Brand Ambassador FIBA World Cup 2023

Pelatih Satria Muda Youbel Sondakh menyebut segala persiapan sudah dilakukan dan semua pemain dalam kondisi fit. Pertemuan besok akan menjadi kali ketiga untuk musim ini.

Dua pertemuan sebelumnya skor 1-1. Satria Muda menang atas Pelita Jaya 72-67 di babak reguler IBL 2023, 11 Februari lalu. Kemudian, Satria Muda kalah dari Pelita Jaya 75-84 pada Juni.

“Kami antusias karena akan bertemu Pelita Jaya, yang biasanya ketemu di ujung, sekarang kita bertemu di semifinal duluan. Pasti gamenya menarik sih. Kami sudah siapkan semua, tinggal eksekusi saja besok, seharusnya jadi game yang baik penonton dan kita semua,” kata Youbel dalam jumpa persnya melalui Zoom, pada Rabu (12/7/2023).

Youbel sendiri menyadari laga besok bakal sulit karena memasuki babak penyisihan. Untuk itu, mental menjadi fokus timnya dalam mempersiapkan diri menghadapi Pelita Jaya pada esok malam.

Baca juga: FIBA Puas Lihat Indonesia Arena, tapi Butuh Satu Tes Uji Venue

“Memang beda jika sudah mulai di play off dan penyisihan. Mental sudah pasti harus dipersiapkan karena laga esok itu do or die dan saya kenal Satria Muda, mereka akan naik level di babak play off. Jadi harus memastikan mental,” kata Youbel.

“Selain itu, kita juga tahu Pelita Jaya bermain luar biasa di musim ini. Sebab, materi pemain baik lokal maupun asing, tim pelatih, dan manajemennya solid. Kami tak boleh lengah karena bagaimana pun kita main di home. Walaupun homenya juga dipakai lawan tapi kami tak kau kalah di rumah sendiri,” ujarnya.

Baik Satria Muda maupun Pelita Jaya sama-sama menggunakan Britama Arena, Kelapa Gading, sebagai kandang keduanya.

Dalam kesempatan yang sama Hardianus, point guard Satria Muda, menyebut ia dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi Pelita Jaya.

“Kami sudah siap. Sebenarnya bukan hanya lawan Pelita Jaya saja, lawan siapa pun kami siap. Tapi karena ke depannya lawan PJ maka semuanya disiapkan game plannya oleh coach Youbel, jadi lebih mau menang. Kita harus ambil itu,” kata Hardianus.

(mcy/krs)

Semifinal China Open 2023- Jojo Kalah dari Axelsen, Wakil RI Habis

China Open 2023 memasuki babak semifinal. Jonatan Christie ditantang Viktor Axelsen, Jojo angkat koper dengan kekalahan dua gim langsung. Habis sudah wakil Indonesia.

China Open 2023 memasuki babak semifinal pada Sabtu (9/9) siang WIB di Olympic Sports Center, Changzhou. Indonesia tinggal menyisakan Jonatan Christie di nomor tunggal putra.

Jojo menantang unggulan pertama, Viktor Axelsen. Jojo beri perlawanan ketat, namun kalah 17-21 di gim pertama. Jojo kembali takluk di gim kedua 14-21.

Baca juga: Tersingkir di China Open 2023, Apri/Fadia Tetap Bersyukur

Jalannya pertandingan

Jonatan Christie memulai gim pertama dengan baik. Dirinya memimpin 3-0, dengan dua kali Axelsen lakukan kesalahan.

Axelsen berbalik 4-3, setelah smash menyilang Jojo melebar. Laga langsung panas dengan kedua pemain saling balas-balasan pukulan smash, Jojo mendekat dengan pukulan kerasnya 7-8.

Jojo tampil apik! Dua kali pukulannya masuk setelah ladeni permainan Axelsen, untuk memimpin 10-9. Interval pertama ditutup dengan keunggulan tipis Jojo 11-10.

Dua kali sisi kanan Jojo jadi kelemahan dan diincar Viktor Axelsen. Pemain asal Denmark itu samakan skor 12-12.

Jojo tampil tenang dan memaksa Axelsen bikin kesalahan. Pukulan lob Axelsen melebar, Jojo samakan skor 14-14.

Jump smash Axelsen nyangkut di net sendiri, keuntungan buat Jojo untuk jaga jarak 16-17. Gim point buat Axelsen 20-17 saat pukulan backhand Jojo nyangkut di net. Gim pertama dimenangi oleh Axelsen 21-17 saat Axelsen dengan cermat menyambar bola.

Baca juga: China Open 2023: Bagas/Fikri Kandas di Perempatfinal

Gim kedua langsung dibuka dengan rally panjang total 33 pukulan. Poin pertama buat Viktor Axelsen 1-0 setelah pukulan Jonatan Christie gagal menyeberangi net.

Axelsen unggul lagi 4-1, Jojo sebenarnya sudah imbangi Axelsen tapi sayang pukulan diagonalnya melebar. Kesalahan demi kesalahan kembali dibuat Jojo, bikin Axelsen melaju 6-1.

Akhirnya poin lagi buat Jojo, 2-8 ketika netting Axelsen gagal. Kecermatan Jojo membiarkan bola keluar dan kesalahan Axelsen saat menyambar bola tanggung kena netnya sendiri, membuat Jojo mendekat 5-8. Namun, Axelsen ngebut lagi untuk unggul di interval gim kedua 11-5.

Viktor Axelsen menjauh lagi 14-5. Jonatan Christie gagal dalam melancarkan serangan netting. Jojo tapi kemudian memangkas jarak lagi jadi 9-15 setelah pukulan menyilangnya masuk dan Axelsen lakukan kesalahan.

Gantian Jojo lakukan kesalahan dengan dua pukulannya yang tidak bisa melintasi net, bikin Axelsen di atas angin lagi 17-9.

Axelsen bikin Jojo jatuh bangun, untuk memimpin 19-10. Match poin buat Axelsen 20-12 dengan lucky shot. Jojo belum menyerah untuk mendekat 14-20, tapi akhirnya Axelsen menang 21-14.

(aff/nds)

Seperti Ada yang Mengganjal di Hatinya Francesco Bagnaia

Francesco Bagnaia menangi Sprint Race MotoGP Mandalika 2024. Bagnaia senang, tapi terlihat seperti ada yang mengganjal hatinya.

Sprint Race MotoGP Mandalika 2024 tuntas digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok pada Sabtu (28/9) sore WITA. Francesco Bagnaia jadi kampiunnya disusul oleh Enea Bastianini dan Marc Marquez yang melengkapi podium.

Baca juga: Sprint Race MotoGP Mandalika 2024: Full Drama! Martin Jatuh, Bagnaia Menang

Francesco Bagnaia mampu melewati rintangan Marco Bezzecchi dan Pedro Acosta di depannya untuk langsung melesat ke posisi kedua. Jatuhnya Jorge Martin saat Sprint Race baru akan masuki lap kedua juga jadi ‘berkah’ buat Pecco.

Baca juga: Klasemen MotoGP Selepas Drama Sprint Race MotoGP Mandalika 2024

Francesco Bagnaia senang bisa finis sebagai kampiun. Tapi sepertinya, masih ada yang mengganjal di hatinya rider Ducati tersebut.

“Yang terpenting mendapat poin, sebenarnya weekend ini nggak ideal karena saya kesulitan,” jelasnya selepas Sprint Race MotoGP Mandalika 2024.

Bagnaia menjelaskan, dirinya masih punya masalah saat memulai balapan di tarikan gas awal. Pun di beberapa momen, kecepatannya kadang hilang sehingga bisa dipepet rider lain.

“Dari sesi latihan bebas sampai kualifikasi, kami masih mencari kecepatan kami. Ketika Martin terjatuh, oke saya bisa menjaga kecepatan dan tidak menekan siapapun. Hari ini saya senang, tapi besok pasti lebih berat lagi,” ujarnya dengan nada datar.

Baca juga: Mimpi Buruk Jorge Martin Lainnya di Mandalika

Francesco Bagnaia terus menempel Jorge Martin di Klasemen MotoGP 2024 sementara. Bagnaia mengumpulkan 329, hanya minus 12 poin dari Jorge Martin di posisi puncak.

MotoGP Mandalika 2024 akan jalani balapan utama pada Minggu (29/9) pukul 14.00 WIB sebanyak 27 putaran.

(aff/krs)

Spanyol Bertekad Tingkatkan Level Permainan Jelang Lawan Latvia

Timnas basket Spanyol menggenjot kesiapan menjelang lawan Latvia di putaran kedua FIBA World Cup 2023. Mereka yakin 100 persen mampu memenangkan pertandingan pertama di babak penyisihan Grup L.

Hal itu disampaikan Pelatih Spanyol, Sergio Scariolo, di sela-sela timnya latihan di Indonesia Arena, GBK, pada Kamis (31/8/2023).

Spanyol berstatus pemuncak klasemen Grup G akan bertanding melawan runner up Grup H Latvia pada game pertama, pada Jumat (1/9), pukul 16.30 WIB. Ini adalah laga pertama babak kedua kualifikasi Grup L FIBA World Cup 2023.

“Kami yakin 100 persen menang jika bermain konsisten sepanjang pertandingan,” ucap Scariolo optimistis.

“Kami telah bekerja dengan baik dan kami bersama-sama percaya dengan prinsip tim yang sudah dibangun. Memang ada naik turunnya, tapi hampir semua berada di jalan yang benar sekarang,” ujarnya.

Baca juga: FIBA World Cup Babak Klasifikasi Grup P: Lebanon Kalahkan Pantai Gading

Ia tak menepis memasuki putaran kedua ini, tentu level kompetisi yang akan ditampilkan oleh tim-tim semakin naik, maka itu ia juga bakal mempersiapkan skuadnya. “Tentu saja kami juga akan menaikkan level kompetitif kami di pertandingan nanti,” kata Scariolo.

Scariolo juga mengatakan tetap menghormati Latvia sebagai tim yang bakal memberikan kejutan, terlebih mereka memiliki pelatih yang cukup berkualitas.

“Saya sangat menghormati Luca (Banchi), dia pelatih yang berkualitas dan salah satu yang terbaik. Pelatih yang cukup tangguh,” tuturnya.

Pelatih Timnas basket Latvia, Luca Banchi, menegaskan hal senada. Dia menyebut timnya siap melawan siapapun. Toh, selama di FIBA World Cup ini Latvia selalu menjadi kuda hitam yang mampu memberikan kejutan.

“Saya juga menghormati pelatih Spanyol. Bagaimana pun, dia banyak berperan dalam karier saya,” ujarnya.

Baca juga: FIBA World Cup 2023: Spanyol Bawa Skuad Terbaiknya ke Indonesia

Tim PUBG Indonesia Terus Harumkan Nama Bangsa di SEA Games

Indonesia berjaya di ajang E-Sports selama perhelatan SEA Games. Medali emas terus mampu dipertahankan.

Komunitas PUBG MOBILE di seluruh Indonesia perlu berbangga setelah tim nasional (timnas) PUBG MOBILE Indonesia 2 (INA 2) berhasil membawa pulang medali emas di event multi-olahraga SEA Games 2023 Kamboja, kemarin malam (14/05).

Ini merupakan medali emas kedua yang disumbangkan oleh game PUBG MOBILE untuk Indonesia sejak PUBG MOBILE dipertandingkan sebagai cabang olahraga esports resmi untuk pertama kalinya di SEA Games 2021 Vietnam.

Sebelumnya, PUBG MOBILE telah menyumbangkan 1 medali emas pada nomor pertandingan Team Event dan 1 medali perak pada nomor pertandingan Individual Event di SEA Games 2021 Vietnam. Prestasi ini juga mengukuhkan posisi Indonesia
sebagai satu-satunya negara Asia Tenggara yang memiliki dua medali emas pada cabor E=Sports PUBG MOBILE nomor pertandingan Team Event selama dua kali berturut-turut, yaitu pada 31st SEA Games 2021 Vietnam dan 32nd SEA Games 2023 Kamboja.

Indonesia mengirimkan timnas INA 1 dan INA 2, yang masing-masing beranggotakan 5 orang dan 3 orang. Timnas INA 2 yang beranggotakan Haikal “Yummy” Aditya, Alan Raynold “Satar” Kumaseh, Septiadi “Lapar” Ardiansyah, Muhammad “Boycil” Afriza, dan Teuku Muhammad “Ponbit” Kausar berhasil bertahan di posisi pertama dan mengakhiri perlawanan tim-tim lainnya.

Kelima pemain ini berada di bawah asuhan kepala pelatih Jendra “Capt” Wahyudi, serta asisten pelatih Bintang “Kent” Prakoso Pramanenda Sinaga dan Michael “Michael” Devami.

Baca juga: PUBG Sumbang Emas ke-70 Indonesia di SEA Games 2023

Sementara itu, timnas INA 1 yang diasuh oleh kepala pelatih Steven Valerian “S1NYO” Danilo, asisten pelatih Alfin “Morfeus” Pratama dan Doni “La Flame” Saputra, mendapatkan hasil yang cukup baik dengan memposisikan diri di peringkat kelima dari total 19 tim. Tim ini dianggotai oleh Juventino Ryan “Rosemary” Jeremy Rolos, Sharfan “Potato” Shahman, Eksarahman “RedFace” Jayanto, Nizar Lugatio “Microboy” Pratama dan Febrianto Genta “Svafvel” Perkasa.

“Indonesia sangat bangga dengan prestasi yang telah dicapai oleh kedua timnas kami. Ini adalah medali emas kedua yang disumbangkan oleh PUBG MOBILE untuk Indonesia, dan menjadi bukti nyata dedikasi, semangat, dan talenta komunitas PUBG MOBILE Indonesia untuk mengharumkan nama bangsa di mata Asia Tenggara. Sekali lagi, saya ucapkan selamat yang sebesar-besarnya untuk timnas Indonesia,” kata Country Manager PUBG MOBILE Indonesia, Agung Chaniago.

Prestasi ini juga turut mengukuhkan posisi Indonesia sebagai negara dengan tim PUBG MOBILE terkuat di Asia Tenggara saat ini. Pada 16 April 2023 lalu, tim asal Indonesia yaitu Alter Ego Ares berhasil memenangkan ajang resmi 2023 PUBG MOBILE Super League Southeast Asia Spring (2023 PMSL SEA Spring), yang juga mempertemukan 20 tim PUBG MOBILE terbaik dari Asia Tenggara di Kuala Lumpur, Malaysia.

Sportel Bali Triathlon 2024- Menantang Atlet Triathlon dari 12 Negara

Sportel Bali Triathlon 2024 resmi digelar pada hari Minggu (25/2/2024) dan melibatkan atlet Triathlon dari 12 negara, termasuk Indonesia.

Dalam rilis pers yang diterima detikSport, Sportel Bali Triathlon 2024 diikuti oleh 300 peserta dari Indonesia. Ada pula atlet-atlet dari 11 negara yaitu Amerika Serikat, Rusia, Brazil, Australia, Polandia, Thailand, Singapore, Kazakhstan, Malaysia, Ukraina, dan Jepang yang turut serta. Para atlet diuji kekuatan dan daya tahannya.

Seri Sportel Bali Triathlon 2024 sendiri dimulai dengan disiplin berenang di perairan pantai Intercontinental Bali Resort, Jimbaran, menempuh jarak sepanjang 1,5 km untuk kategori standard dan 750 meter untuk kategori sprint.

Berikutnya, peserta melanjutkan tantangan dengan bersepeda melalui rute yang melibatkan Intercontinental Jimbaran, Jalan Uluwatu, Jalan Ngurah Rai, dan kembali ke Intercontinental Jimbaran, menempuh jarak 34,8 km untuk kategori standard dan 17,8 km untuk kategori sprint.

Lalu diakhiri dengan berlari yang dimulai melewati pinggiran pantai Intercontinental Bali Resort dan ke kawasan Jimbaran sejauh 10 km untuk Standard Distance dan 5 km untuk Sprint Distance.

Baca juga: Federasi Triathlon Indonesia Siap Sukseskan Sportel Bali Triathlon 2024

Sportel Bali Triathlon 2024 menjadi bagian tak terpisahkan dari rangkaian acara Sportel Bali 2024 “International Sports Market & Summit” yang diselenggarakan pada tanggal 22-23 Februari 2024. Sebagai sebuah acara di bawah Naungan Patron Yang Mulia Pangeran Albert II dari Monako, SPORTEL menjadi wadah unik yang menghubungkan para pemimpin media olahraga dan teknologi.

Selama lebih dari 30 tahun, SPORTEL telah menjadi tempat berkumpulnya para eksekutif dari seluruh dunia yang mewakili penyiar olahraga, federasi internasional, agen pemasaran olahraga, serta platform digital dan penyedia teknologi untuk mengembangkan peluang bisnis dan menentukan tren di industri olahraga.

Sportel Bali 2024 akan menyajikan dua event olahraga bergengsi sebagai bagian dari acara ini, yaitu Sportel Bali Golf Classic pada tanggal 21-22 Februari 2024 dan Sportel Bali Triathlon pada tanggal 25 Februari 2024. Kedua event ini mencerminkan presisi, akurasi, daya tahan, konektivitas, dan keterampilan yang menjadi semangat utama penyelenggaraan Sportel Bali 2024.

“Ini adalah pertama kita melaksanakan Triathlon. Tahun lalu kita sudah melaksanakan Conference dan Golf. Di tahun ini kita juga menyelenggarakan Triathlon. Menurut saya sangat berhasil dan kita didukung dengan keikutsertaan Marinir, TNI AD, Polri. Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak KASAD Maruli Simanjuntak yang sudah mensupport (event) ini. Saya rasa Sportel Bali Triathlon harus menjadi suatu icon peristiwa olahraga di Bali yang menurut hemat saya baik. Tahun depan saya rasa akan dua kali lipat dari tahun ini. Dan harapan kami peserta dari mancanegara bisa menyampaikan ke keluarganya, teman-temannya untuk datang ke Bali untuk berolahraga, bukan hanya wisata, tapi wisata olahraga. Dan pasti kami akan memilih Bali karena memiliki daya tarik tersendiri”, ujar Peter F. Gontha, Direktur Utama Transvision.

“Kami sangat senang atas terselenggaranya kompetisi Sportel Bali Triathlon di Intercontinental Bali Resort, yang merupakan tempat yang sempurna untuk menyelenggarakan multi-event. Terima kasih kepada Transvision dan seluruh sponsor dan kami berharap akan banyak lagi kerjasama dengan Transvision dan Sportel di Asia”, ujar Bruno Cristol, General Manager Intercontinental Bali Resort.

“Menurut saya hasilnya menggembirakan sangat baru awal-awal tahun sudah race pertama dan sudah 5 tahun race vakum di Bali. For the first race ini luar biasa menurut saya. Overall experience menyenangkan semua aman. Kita semua happy dan finish happy. Itu tujuan kita kesini untuk bersenang-senang dengan triathlon dan panitia sudah bersusah payah biin event ini. Semoga bisa diadakan lagi tahun depan, bisa lebih ramai lagi. Kita evaluasi dan bikin lebih baik lagi di tahun depan,” ujar Chaidir Akbar, Brand Ambassador Sportel Bali Triathlon 2024.

“Sportel Bali Triathlon menurut aku pengalaman yang recommended untuk datang ke Bali dan ikutan Sportel Bali Triathlon karena event organizingnya dari awal racepack hingga akhir sampai finish line semuanya baik. Race director & race managementnya menurut aku the best, water stationnya berkelimpahan dengan mineral water dan elektorlit. Race villagenya juga sangat luas sehingga bisa mingle. Transition area-nya juga bagus. Harapan aku ke depan untuk olahragawan multisport untuk cobain Triathlon terutama yang dibikin oleh Sportel” ungkap Tabitha Sumendap, Influencer Partner Sportel Bali Triathlon 2024.

Baca juga: Sportel Rendez-vous Bali 2024 Digelar Sebentar Lagi

(krs/rin)

Dayung Fokus Loloskan Atlet Dulu, Bicara Medali Olimpiade Kemudian

Pengurus Besar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PB PODSI) belum memikirkan target medali di Olimpiade Paris 2024. Mereka masih fokus meloloskan atlet sebanyak mungkin.

“Kalau untuk target olimpiade kami memang belum lah. Belum sampai ke level medali. Lebih kepada meloloskan atlet dulu sebanyak mungkin,” kata Sekretaris Jenderal PB PODSI Edi Suyono usai menerima dana bantuan dari Kemenpora, pada Kamis (29/2/2024).

Baca juga: Kemenpora Kucurkan Bantuan Dana Olimpiade buat Dayung dan Menembak

Edi memiliki alasan khusus terkait pernyataan itu. Dayung Indonesia disebutnya masih akan mengikuti beberapa event perebutan tiket Olimpiade Paris hingga penutupan kualifikasi pada Mei 2024.

Rinciannya untuk rowing, PODSI akan mengirimkan atletnya ke event Asian & Oceania Continental Qualification Regatta pada 19-21 April 2024 di Chungju, Korea Selatan dan Final Qualification Regatta di Lucerne, Swiss, 19-21 Mei 2024.

Sedangkan atlet-atlet kano akan mengikuti 2024 Asian Canoe Sprint Olympic Qualifiers, di Tokyo, Jepang, pada 18-21 April.

“Tapi kami targetkan nanti di atas 5-10 besar karena memang perlahan-lahan dengan atlet-atlet muda kita dorong untuk berlatih sehingga nantinya di Olympic 2028 kita baru bisa bicara target,” ujarnya.

“Kami fokus ke nomor-nomor kecil karena peluangnya memang kalau di nomor-nomor besar, maksudnya jumlah atletnya di atas 3-4 orang, kami kalah postur sama negara-negara lain,” kata Edi.

“Cabang rowing ini kan jangkauan, lain dengan di kano (berfokus) itu speed and power. Jadi kecepatan dan juga jangkauan berpengaruh,” lanjutnya.

Baca juga: Bagaimana Persaingan Ganda Putri di Olimpiade 2024, Greysia Polii?

PODSI saat ini menyiapkan total 23 atlet untuk diproyeksikan menuju Olimpiade. Delapan atlet untuk kano yang seluruh putri, sementara rowing terdiri dari 15 orang, empat atlet putri dan 11 putra.

Memo dkk saat ini tengah berlatih di dua lokasi yaitu Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat dan Situ Cileunca di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

“Kami juga harus ada spare atlet kalau-kalau ada yang cedera sehingga bisa menggantikan,” ucap Edi.

(mcy/aff)

Tahan Teriknya Panas, Agus dan Odekta pun Kantongi Emas

Dua atlet atletik Indonesia, Agus Prayogo dan Odekta Elvina Naibaho sukses menyumbangkan dua medali emas bagi Indonesia di SEA Games 2023. Kunci keberhasilan mereka karena mampu tahan panasnya suhu area perlombaan.

Menjalani perlombaan di kawasan situs budaya dunia Angkot Wat, Kamboja, pada Sabtu (6/5/2023), dua pelari jarak jauh andalan Indonesia, Agus dan Odekta memang harus menghadapi panasnya persaingan di nomor maraton putra dan maraton putri.

Tapi tidak hanya itu, musuh mereka jadi berlipat seiring cuaca di area perlombaan juga mencapai suhu 37 derajat Celcius. Beruntung, mereka mampu melewati dua adangan besar tersebut.

Agus lebih dulu mengamankan medali emas setelah menjadi yang tercepat menyentuh garis finis di perlombaan nomor maraton putra. Ia membukukan waktu 2 jam 32 menit 59 detik.

Baca juga: SEA Games 2023: Indonesia Rebut Dua Emas dari Aquatlon dan Maraton

Kemudian disusul Odekta di nomor maraton putri, yang mencatatkan waktu 2 jam 48 menit 14 detik, dan menjadi yang tercepat sampai garis akhir perlombaan.

Baik Agus maupun Odekta sama-sama mengaku beratnya menghadapi cuaca panas Angkor Wat. Tak ayal, mereka pun tak berfokus pada catatan waktu, tapi bagaimana agar mampu finis sebagai pelari pertama.

“Waduh yang penting emas. Kalau waktu memang sulit karena panas sekali,” kata Agus seperti dikutip dari Kantor Berita Antara.

“Panas sekali mas. Tadi berusaha menahannya saja dan puji Tuhan dapat emas lagi,” ujar Odekta.

Baca juga: Emas Ketiga SEA Games 2023 dari Odekta Elvina Naibaho

Sebagai informasi, Odekta pada SEA Games 2021 Vietnam mencatatkan waktu 2 jam 55 menit 28 detik. Tentu catatan waktu kali ini jauh lebih baik dari edisi sebelumnya.

Sementara untuk Agus, catatan waktunya masih lebih baik saat ia bukukan di SEA Games 2019 Manila. Saat itu, ia meraih emas setelah finis pertama dengan waktu 2 jam 26 menit 48 detik.

Baca juga: SEA Games 2023: Balap Sepeda Juga Sumbang Emas buat Indonesia

(mcy/aff)

Tim Recurve Beregu RI Terhenti di 8 Besar Kejuaraan Dunia Panahan 2023

Langkah tim panahan Indonesia terhenti di perempatfinal Kejuaraan Dunia 2023. Meski begitu, Diananda Choirunisa dkk tetap dapat apresiasi karena mampu mengalahkan Korea.

World Archery Championship merupakan salah satu event resmi yang memperebutkan tiket langsung menuju Olimpiade Paris 2024 bagi atlet-atlet yang berhasil naik ke podium juara, untuk individual dan beregu. Ajang itu berlangsung di Berlin, Jerman, pada 31 Juli sampai 6 Agustus.

Indonesia mengirimkan atlet-atlet terbaiknya yang turun di nomor beregu recurve putra dan beregu recurve putri. Adapun beregu recurve putri Indonesia diperkuat oleh Diananda Choirunisa, Alpriani Eka Setiowati, dan Anindya Nayla Putri.

Mereka berhasil menekuk juara bertahan Korea Selatan dengan skor 5-3 pada babak 16 besar. Korea Selatan tampil dengan komposisi atlet yang hampir sama pada 2021, di antaranya An San dan Kang Chae Young, kecuali Lim Sihyeon yang baru bergabung ke pelatnas Negeri Ginseng tersebut.

Baca juga: Ultah ke-70, PB Perpani Bicara Asian Games dan Target ke Olimpiade

Namun, perjuangan beregu recurve putri Indonesia harus terhenti di babak perempatfinal setelah kalah dari Prancis. Tim tuan rumah olimpiade itu menang atas Indonesia dengan skor 5-3 dan berhak maju ke babak semifinal.

Penampilan impresif juga diperlihatkan beregu recurve putra Indonesia, yang pada babak delapan besar berhasil menundukkan tim beregu putra Jerman dengan skor 5-3. Tim beregu putra Jerman merupakan unggulan keempat.

Sama halnya dengan beregu putri, Riau Ega Salsabilla, Arief Pangestu, Bagas Prastyadi gagal di fase berikutnya setelah kalah dari tim Italia pada babak perempatfinal dengan skor 2-6.

Ketua Umum PB Perpani Arsjad Rasjid, yang memantau langsung perjuangan anak asuhnya di Berlin, mengaku salut dengan perlawanan yang ditunjukkan Tim Merah Putih, baik beregu putra maupun putri. Masing-masing atlet telah menampilkan upaya terbaik untuk dapat bersaing di level internasional.

Baca juga: Panahan Indonesia Diharapkan Raih Tiket Olimpiade 2024 di Hangzhou

Secara khusus, Arsjad menyorot penampilan beregu putri recurve Indonesia yang berhasil mengalahkan tim kuat Korea Selatan. Dengan komposisi atlet Indonesia yang diisi oleh atlet senior seperti Diananda dan atlet junior seperti Alprinani dan Anindya, hasil yang dicapai tersebut tergolong mencengangkan dan membanggakan.

“Saya katakan kepada mereka, jangan berkecil hati karena tujuan kita belum tercapai. Masih ada kesempatan di turnamen ini atau turnamen berikut. Namun, dengan menundukkan Korea Selatan, kalian telah membuktikan diri sejajar dengan pemanah elit dunia. Ini sebuah tahapan dari langkah besar yang akan diraih ke depan,” kata Arsjad dalam keterangan tertulisnya, Kamis (3/8/2023).

Sementara itu, Kepala Pelatih Panahan Indonesia Hendra Setijawan mengatakan Indonesia masih akan bertanding di nomor perorangan, sehingga peluang untuk mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024 masih terbuka.

Untuk nomor perorangan, Diananda lebih memiliki kans yang besar karena akan langsung bertanding di babak 16 besar. Hal ini terjadi karena Diananda berhasil merangsek di unggulan keenam pada Babak Kualifikasi dan mendapatkan dua kali bye di Babak Eliminasi.

“Tujuan kami memang ingin mengamankan sedini mungkin tiket Olimpiade Paris 2024 sejalan dengan target yang ditetapkan Indonesia pada cabang olahraga panahan,” kata Hendra.

(mcy/nds)

Semarang Jadi Kota Pembuka Trial Game Dirt 2024

Ajang balap Trial Game Dirt 2024 tak lama lagi bergulir. Semarang bakal menjadi kota pembuka.

Trial Game Dirt 2024 bakal menantang para pebalap garuk tanah terbaik untuk menampilkan performa apik. Ada empat kelas yang akan diperlombakan.

Semarang sebagai venue perdana pada 5-6 Juli 2024. Selanjutnya Trial Game Dirt 2024 akan bergulir di Sidoarjo (26-27 Juli), Yogyakarta (23-24 Agustus), Solo (27-28 September), dan seri pamungkas di Malang (11-12 Oktober).

“Kami berupaya memastikan Trial Game Dirt tahun ini akan menjadi wadah yang kompetitif bagi para talenta-talenta terbaik balap motocross di Tanah Air. Harapannya akan terjadi persaingan yang sengit di lintasan hingga menghasilkan juara-juara baru di tiap kelas yang diperlombakan,” terang Agnes Wuisan selaku penyelenggara dari 76Rider dalam keterangan pers.

Semarang menjadi salat satu kota yang punya basis besar pencinta motocross. Pada Trial Game tahun ini dengan lokasi di Sirkuit Lapangan Garnisun, diyakini persaingan bakal tersaji sengit di lintasan dengan riuh dukungan para penonton dari tribune.

Baca juga: Lantian Juan Juara Umum Trial Game Dirt 2023 di 2 Kelas Utama

“Sudah cukup lama Trial Game Dirt absen di Semarang, terakhir pada 2010 yang sukses dengan sambutan penonton yang luar biasa. Maka sekarang dengan antusiasme yang sama kami kembali hadir di Semarang,” kata Direktur Genta Auto & Sport, Mariachi Gunawan.

Dari empat kelas yang diperlombakan, tiga diantaranya merupakan kelas utama yang akan diikuti dan jadi incaran para rider elite nasional, yaitu kelas Campuran Open, FFA Open, dan Campuran Non-Seeded. FFA Master merupakan kelas tambahan.

Sedikit pembeda dari gelaran tahun-tahun sebelumnya, namun cukup krusial dalam perebutan gelar juara, adanya regulasi baru yang bakal menambah ketat persaingan. Catatan waktu tercepat dari para rider juga akan dikonversikan dan diakumulasi sebagai poin.

Tekad Chico Lawan Shi Yu Qi di Babak Kedua All England 2024

Chico Aura Dwi Wardoyo bertekad terus memberikan penampilan terbaiknya di All England 2024, walaupun lawan yang akan dihadapinya kini cukup berat: Shi Yu Qi.

Hal itu diutarakan Chico seusai menyelesaikan pertandingan tiga gim melawan Priyanshu Rajawat, 21-19, 11-21, 21-9 di babak pertama All England 2024. Ia berhasil melewatinya setelah tampil tenang dan fokus pada strategi terutama pada poin-poin akhir.

“Permainan yang cukup ketat, saya mengambil kemenangan dengan tiga gim. Lawan juga bermain sangat baik. Lapangan sedikit berangin tapi alhamdulillah adaptasinya secara keseluruhan sudah oke,” kata Chico Aura Dwi Wardoyo dalam keterangannya melalui PBSI.

Baca juga: Jadwal All England 2024 Hari Ini: 8 Wakil Indonesia Main

“Di gim pertama saya lebih fokus dan konsisten menerapkan strategi di poin-poin akhir, sementara di gim kedua setelah interval, lawan mengubah pola permainan dan saya kurang cepat menyesuaikan jadi kurang enak mainnya,” ujarnya.

“Di gim ketiga saya coba lebih tenang, dari sana saya akhirnya bisa kembali menemukan form seperti yang saya lakukan di gim pertama,” dia menambahkan.

Kendati melewati babak pertama All England 2024 dengan baik, Chico Aura Dwi Wardoyo akan menghadapi tantangan yang lebih berat pada fase berikutnya. Ya, dia akan melawan Shi Yu Qi, unggulan kedua All England dari China, di Utilita Arena Birmingham, Kamis (14/3/2024).

Baca juga: All England 2024: Chico Melaju ke 16 Besar

Sepanjang pertemuan mereka, Chico belum pernah menang sekalipun dari Shi Yu Qi. Pertama di India Open 2023, pebulutangkis berperingkat 29 dunia itu kalah dari Shi Yu Qi 22-20, 16-21, 15-21. Kemudian di French Open 2024, Chico kalah dua gim 19-21, 14-21.

Namun, jika melihat performa Chico saat di French Open, bukan tak mungkin ia kembali memberikan kejutan. Saat itu Chico menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke semifinal.

Dalam lajunya di French Open 2024, Chico juga menumbangkan lawan-lawan besar seperti Kodai Naraoka (6 dunia) dan Anders Antonsen (3 dunia). Ia hanya kalah dari Shi Yu Qi, yang kini akan kembali dihadapi. “Pastinya siapapun adalah lawan yang berat, jadi saya mau kasih yang terbaik,” kata Chico.

(mcy/krs)

Theo Kalahkan Shauqi dalam Partai Sengit 62 Menit di BNI Sirnas B Riau

Theo Davidean Soedarsono melewati partai sengit melawan Shauqi Satyanugraha Putra Singgih di 32 besar Tunggal Anak-Anak Putra (TAPA) BNI Sirnas B Riau 2023. Theo menang rubber game dan lolos ke 16 besar.

Saking serunya partai Theo [HOLLYWOOD] vs Shauqi [PB AIC Famindo, kota Bekasi], perebutan bola di antara keduanya rutin mendapatkan sorak sorai dari para penonton di GOR Remaja, Rabu (6/12) sore WIB. Apalagi partai ini harus tuntas dalam tiga gim.

Theo, yang merupakan unggulan ke-12 di nomor TAPA dalam BNI Sirnas B Riau 2023, butuh 62 menit untuk menyudahi perlawanan Shauqi dengan skor 18-21, 21-14, 24-22. Theo pun berhak maju ke 16 besar.

Dalam pertandingan lain di GOR Remaja, Jihan Alya Ghisani [MUTIARA CARDINAL, BANDUNG], unggulan pertama Tunggal Pemula Putri (TPI) membutuhkan waktu 23 menit untuk meraih kemenangan melawan Amirah Asyfa Arche [TELKOM SUMBAR]. Jihan meraih tiket 8 besar lewat kemenangan 21-7, 21-14.

Baca juga: BNI Sirnas B Riau, Momen Bangkitkan Mental Juara Pebulutangkis Muda

Jihan berikutnya akan menghadapi Naisya Putri Arianto [INDIHOME GIDEON BADMINTON ACADEMY]. Naisya melaju ke perempatfinal berkat kemenangan melawan Paulina Yulianti Kusumadi [RAJA BADMINTON CLUB, KUDUS] dengan dua gim langsung 21-17, 21-15.

BNI Sirnas B Pekanbaru 2023 digelar sedari Senin (4/9) sampai dengan Sabtu (9/12) mendatang. GOR Remaja menjadi venue utama dan GOR Korpri menjadi venue pendukung. Seri ke-12 BNI Sirnas 2023 ini mempertandingkan kelompok usia dini (U-11), anak-anak (U-13), dan pemula (U-15).

10 nomor dimainkan di BNI Sirnas B Riau 2023 yakni Tunggal Anak-Anak Putra (TAPA), Tunggal Anak-Anak Putri (TAPI), Ganda Anak-Anak Putra (GAPA), Ganda Anak-Anak Putri (GAPI), Tunggal Pemula Putra (TPA), Tunggal Pemula Putri (TPI), Ganda Pemula Putra (GPA), Ganda Pemula Putri (GPI), Tunggal Usia Dini Putra (UDPA/TUDA), dan Tunggal Usia Dini Putri (UDPI/TUDI).

Baca juga: Ada BNI Sirnas di Pekanbaru, Okupansi Hotel Naik!

Ajang BNI Sirnas 2023 sendiri merupakan turnamen bulutangkis berskala nasional yang menjadi ajang unjuk gigi para pebulutangkis muda potensial. Gelaran itu sekaligus menjadi tolak ukur pembinaan bulutangkis nasional sekaligus ajang buat para atlet dalam menjaring poin nasional dan pematangan atlet-atlet muda potensial.

Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.

Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

(krs/bay)

Tekad Zaki Ubed Main Baik di Setiap Babak BAJC 2024

Pebulutangkis Moh. Zaki Ubaidillah bertekad main baik di setiap babak Badminton Asia Junior Championships (BAJC) 2024. Hal itu ia buktikan di laga perdananya pada hari Rabu (3/7) ini.

Pemain kelahiran 26 Juni 2007 itu melaju ke 32 besar setelah mengalahkan wakil Kazakhstan, Arnur Tapishev dengan skor 21-5, 21-7 di GOR Amongrogo, Yogyakarta.

Pada pertandingan tersebut, pemain yang akrab disapa Zaki atau Ubed itu mampu bermain lebih tenang dan menguasai pertandingan atas lawannya. Ia akhirnya menang dalam tempo 21 menit.

“Bersyukur diberikan kemudahan di pertandingan ini menyelesaikan laga tanpa cedera. Menghadapi laga perdana, saya mencoba untuk kembali beradaptasi dengan kondisi lapangan,” ujar Ubed dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: BAJC 2024: Indonesia Alihkan Fokus ke Perorangan

“Melihat skor pertandingan, lawan juga bermain dengan sangat baik memberikan perlawanan. Sepanjang laga saya berupaya untuk menekan lawan dan mengambil inisiatif penyerangan,” lanjutnya.

Dengan kemenangan ini, juara Pembangunan Jaya Raya Junior International Grand Prix 2023 itu berikutnya akan menghadapi pemenang laga wakil Vietnam, Le Minh Son, menghadapi tunggal putra Myanmar, Hein Htut.

Menghadapi babak 32 besar, Moh. Zaki Ubaidillah bertekad bermain dengan konsisten terlebih dahulu untuk menjaga kans melangkah lebih jauh pada turnamen Badminton Asia Junior Championships (BAJC) 2024.

“Saya ingin terus bermain lebih baik pada setiap babak yang dilewati. Saya pengin bermain enjoy tidak ada beban untuk bisa mengeluarkan bentuk permainan terbaik,” kata Ubed.

(mcy/krs)

‘Desmosedici GP23- Marc Marquez Bisa Ngebut Naik Sepeda Roda Tiga!’

Di MotoGP 2024, Marc Marquez akan mulai membela panji Gresini Racing MotoGP. Ia diyakini akan mampu langsung bersaing memperebutkan gelar juara dunia.

Penilaian itu dilontarkan oleh Alex Marquez, adik Marc Marquez yang juga akan menjadi rekan satu timnya di tim Gresini untuk tahun ini. Alex sendiri sudah lebih dulu semusim membela Gresini.

“Marc bertanya sejumlah hal kepadaku dan aku memberinya pendapat sebagai adik,” kata Alex Marquez kepada DAZN yang dilansir Crash.net.

“Aku sudah melihat semua yang terjadi sejak 2020 dan segalanya telah berjalan berat buat dirinya.”

Marc Marquez, juara dunia 8 kali dengan 6 di antaranya di kelas MotoGP, bergelut dengan cedera dan performa motor yang kurang oke di dalam beberapa musim terakhir.

Baca juga: Tekad Jorge Martin Asapi Marc Marquez yang Kini Sama-sama Pakai Ducati

Situasi itu pula yang pada prosesnya membuat rider 30 tahun tersebut memutuskan untuk menyudahi kebersamaan dengan Repsol Honda ketika MotoGP 2023 tuntas. Marc Marquez lalu memilih gabung Gresini.

Di Gresini, MM93 akan menunggangi motor Desmosedici-nya Ducati yang selama beberapa musim terakhir sedemikian mendominasi. Tapi ada perbedaan di antara Desmosedici Gresini dengan yang dipakai oleh para rider di tim pabrikan Ducati.

Untuk MotoGP 2024, Marc Marquez harus puas menggunakan Desmosedici GP23. Alias motor spek tahun lalu, alih-alih GP24 yang lebih mutakhir. Tapi Alex Marquez percaya sang kakak akan bisa langsung gaspol dengan GP23.

“Ini masih dini, tapi aku percaya Marc akan mampu bersaing memperebutkan gelar juara. Ia bahkan bisa melaju kencang naik sepeda roda tiga!” kata Alex Marquez.

Baca juga: Marc Marquez Datang, Gresini Bidik Titel Juara Dunia MotoGP 2024

(krs/aff)

Turnamen Golf Senior Kancah ASEAN Akan Digelar di Bandung

Perhimpunan Pegolf Senior Indonesia (PERPESI) akan menggelar turnamen golf senior se-ASEAN. Ajang itu bertajuk The Bluebird Star Energy CASGA Golf Tournament.

PERPESI sebagai pelaksana turnamen memilih dua lapangan golf bertaraf Internasional di Bandung, yaitu Jatinangor National Golf & Resort dan Parahyangan Golf Club sebagai lokasi penyelenggaraan turnamen. Ajang ini akan digelar pada 7 – 8 Mei 2024.

The Bluebird Star Energy Casga Golf Tournament akan diikuti oleh 128 pegolf dari negara-negara anggota ASEAN. Ada Brunei, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Laos, Myanmar, dan Kamboja.

“Acara ini untuk perhimpunan pegolf Asia Tenggara, termasuk Indonesia tentunya, dengan jumlah peserta 128 pemain. Kalau dibuka lebih luas mungkin jumlahnya lebih dari 128 pemain,” buka Ketua Panitia Herry Winarno saat memberikan keterangan di Pondok Indah Golf, Jakarta, Senin (1/4/2024).

“Selain pertandingan golf, akan ada juga rapat dari organisasi CASGA (Confederations of ASEAN Senior Golfers’ Associations), asosiasi dari perhimpunan golf 10 negara (ASEAN),” ujarnya menambahkan.

Presiden PERPESI Masrizal Syarief menjelaskan, kegiatan ini merupakan rangkaian Intermediate General Meeting CASGA yang diadakan setiap tahun. Pertandingan golf akan dimanfaatkan untuk networking atau jejaring masyarakat ASEAN ataupun membangun komunikasi di luar golf karena kebanyakan pesertanya juga adalah para pengusaha se-ASEAN, mantan pejabat (menteri), ajudan raja, hingga mantan pejabat militer dengan pangkat kolonel-jenderal.

“Kegiatan ini didukung oleh Kemlu dan Kementerian Pariwisata (Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif). Pekan ini kami akan diterima oleh Kementerian Pariwisata,” ujar Masrizal Syarief.

“Kami di-support oleh Kemlu, ibu menteri (Retno Marsudi) mengatakan kepada kami bahwa ajang ini sangat bagus mengadakan konektivitas antar negara ASEAN. Ini hanya moral support saja, tanpa support finansial. Tapi itu lebih penting mendapat dukungan moral dari pemerintah,” tutur Dewan Penasihat PERPESI Peter F. Gontha.

Lebih lanjut Peter F. Gontha menyebut bahwa kegiatan ini juga untuk memperkenalkan pariwisata Indonesia. Bahwa Indonesia bukan hanya Jakarta ataupun Bali.

Sekjen PERPESI, Hery Kusnanto, ikut menambahkan bahwa CASGA setiap tahunnya menyelenggarakan Annual General Meeting (AGM) yang diikuti 256 peserta. Di sela-sela kegiatan itu diadakan Intermediate General Meeting berupa turnamen golf senior.

“Untuk Intermediate General Meeting, itu golf-nya lebih ke arah fun. Tidak ada juara negara atau juara tim. Baru akan ada juara di AGM. Pertemuan ini sebenarnya dimanfaatkan para pengusaha untuk berkomunikasi dan berkolaborasi usaha mereka di masing-masing negara,” ucap Herry Kusnanto.

Nantinya para peserta yang mendarat di Bandara Soekarno-Hatta akan diantar ke Stasiun Kereta Cepat Halim. Rombongan akan menikmati perjalanan ke Bandung dengan Whoosh.

Perjalanan kembali ke Jakarta pun akan menggunakan moda transportasi yang sama. Dengan demikian Turnamen tersebut akan memberikan dampak sangat positif bagi Pariwisata Jawa Barat.

“Tidak ada cara yang lebih baik dalam membicarakan bisnis selain menghabiskan 4-5 jam bersama di lapangan golf,” kata Peter F. Gontha.

Peluang tersebut tersebut yang ditangkap oleh para golfer senior di negara-negara ASEAN. Mereka membentuk Asosiasi Golfer Senior di negara masing-masing, kemudian Asosiasi-asosiasi tersebut berkolaborasi menjadi CASGA pada tahun 1983.

CASGA tidak hanya berhasil menyatukan para golfer senior di ASEAN yang jumlahnya ribuan dengan sejumlah kegiatan bersama, tetapi sekaligus menjadi salah satu alat promosi Golf Tourism di antara negara-negara ASEAN.

Sementara PERPESI yang terpilih sebagai tuan rumah dan pelaksana, memiliki 24 Cabang di seluruh Indonesia. Perkumpulan memiliki pengalaman dan menyelenggarakan event tersebut.

Pemilihan lokasi di Bandung sangat tepat bagi PT Star Energy Geothermal yang memiliki dua Pembangkit Panas Bumi di Jawa Barat. Lalu Blue Bird Tbk. menjadi sponsor utama sehingga keduanya menjadi titel ajang golf ini.

Beberapa perusahaan ternama di Indonesia juga telah menyatakan dukungan penuh kepada PERPESI. Kesuksesan Turnamen ini akan menjamin kepastian Indonesia dan PERPESI menjadi tuan rumah Turnamen Golf CASGA yang lebih besar lagi yang akan diikuti 256 pegolf Tahun 2025.

Uber Cup 2024- Gregoria Menang, Indonesia 1-0 Thailand

Indonesia merebut poin pertama dari Thailand di perempatfinal Uber Cup 2024. Gregoria Mariska Tunjung menang straight atas Ratchanok Intanon.

Pertandingan pertama babak perempatfinal Uber Cup antara Indonesia vs Thailand mempertemukan Gregoria dengan Ratchanok. Duel berlangsung di Court 1 Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Jumat (3/5/2024) pagi WIB.

Duel sengit langsung tersaji di awal gim pertama. Susul-susulan poin terjadi hingga skor sama kuat 10-10. Gregoria mencapai interval dengan keunggulan 11-10.

Baca juga: Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini, Indonesia Main di 8 Besar

Ratchanok tancap gas selepas interval dengan merebut empat poin beruntun dan unggul 16-13. Gregoria mampu menyamakan kedudukan 17-17 dan mencapai game point 20-18.

Ratchanok memaksa deuce setelah mengejar ketertinggalan 20-20. Gregoria berhasil meraih dua poin beruntun dan merebut gim pertama dengan keunggulan 22-20.

Kejar-kejaran poin kembali tersaji memasuki gim kedua. Sempat sama kuat 5-5, Gregoria kemudian memimpin dua angka 7-5 dan 9-7, sebelum disamakan Ratchanok 9-9.

Ratchanok berbalik unggul 11-9 di interval kedua. Gregoria merebut tiga poin beruntun dan unggul 12-10 sebelum Ratchanok unggul lagi 14-12.

Baca juga: Susunan Pemain Indonesia Vs Thailand di Uber Cup 2024

Susul-susulan poin terjadi hingga skor sama kuat 17-17. Gregoria menyabet tiga angka beruntun dan mencapai match poin 20-17 dan 20-18. Kesalahan dari Ratchanok memastikan kemenangan Gregoria 21-18.

Ini menjadi kemenangan pertama Gregoria menghadapi Ratchanok. Dia sebelumnya kalah delapan kali dari wakil Thailand tersebut.

Pertandingan selanjutnya di Uber Cup 2024 antara Indonesia vs Thailand menggelar ganda putri. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bentrok dengan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

[Gambas:Twitter]

Baca juga: Kans Indonesia Vs Thailand di Uber Cup 2024: Fifty-fifty

WEC 2024- Kena Dua Penalti, WRT 31 Akhirnya Finis Kelima di Austin

Balapan berat baru saja dilalui Team WRT 31 di Lone Star Le Mans 2024. Start dari posisi ke-10 dan kena dua penalti, WRT 31 finis kelima.

Balapan di Circuit of The Americas (COTA), Senin (2/9/2024) dini hari WIB, itu berlangsung selama enam jam. Darren Leung jadi starting driver WRT 31.

Start dari posisi ke-10, Leung memperbaiki posisi cuma ke urutan sembilan dan delapan berkat strategi undercut (masuk pit lebih dulu ketimbang lawan) untuk menyusul mobil United Autosports 95.

Sayangnya saat kemudi diserahkan kepada Sean, Leung turun ke posisi ke-10. Ketika pebalap Jagonya Ayam Motorsport ini berada di trek, dia berulang kali menyusul beberapa pebalap.

Yang pertama jadi korban adalah Ryan Hardwick (Proton Competition 77), lalu Francois Heriau (Vista AF Corse 55), sebelum berada di posisi ketujuh saat menuntaskan sting pertamanya dan masuk pit stop.

Lagi-lagi, strategi undercut WRT 31 yang merupakan Global Partner Pertamax Turbo ini membuahkan hasil. Sebelum pit, Sean berada di belakang mobil WRT 46. Tapi, etelah kedua tim menyelesaikan pit stop masing-masing, Sean berada di depan Valentino Rossi.

Sayangnya, Sean dihukun penalti karena melanggar saat periode Full Course Yellow (FCY) dan turun ke posisi kesembilan saat menyerahkan kemudi ke August Farfus.

Pebalap Brasil itu langsung tancap gas dan melewati beberapa pebalap di antaranya Benjamin Barker (Proton Competition 77), untuk kemudian berada di posisi kelima.

Namun kerasnya usaha Farfus di atas trek itu rupanya dibarengi oleh penalti akibat pelanggaran melewati pinggir lintasan (track limit), sehingga menyulitkan langkah menuju podium.

WRT 31 akhirnya finis kelima dan membuat mereka tertinggal dalam perburuan gelar juara LMGT3. Pasalnya dua pesaingnya, Manthey PureRxcing 92 dan Manthey EMA 91 berurutan finis kedua serta ketiga. Pemenangnya adalah Heart of Racing Team 27.

Baca juga: WEC 2024: Start Ke-10, WRT 31 Bakal Mati-matian di Austin

“Kami menginginkan lebih, tapi P5 sudah sangat bagus,” kata Farfus yang menerima trofi tersendiri setelah race, yakni Goodyear Wingfoot Award sebagai pebalap yang mencatat stint tercepat.

Sementara itu Leung berterima kasih atas semua dukungan dari Sean dan Farfus, serta tim WRT 31.

“Sebuah balapan yang berat buat saya dan bersyukur bisa melewatinya bersama mereka,” ujarnya.

Sean menilai peluang juara timnya memang berat, tapi dia belum menyerah dan bakal mengejar di dua seri tersisa, Fuji serta Bahrain.

“Balapan turun-naik. Kami finis di P5 dan membawa pulang beberapa poin, namun sayangnya kami di belakang dua mobil Porsche (tim Manthey) yang sama-sama memburu gelar juara LMGT3. Kami tidak kehilangan banyak poin, jadi ini semacam meminimalisir kemungkinan terburuk. Kami kehilangan sekitar 50 detik karena membuat kesalahan di saat situasi tak menguntungkan. Jadi, tanpa itu, potensi jelas ada. Kami akan berjuang lagi di Fuji dan Bahrain,” papar Sean.

Putaran ketujuh FIA WEC 2024, yakni 6 Hours of Fuji digelar, Minggu (15/9).

Hasil Lone Start Le Mans LMGT3
1. Heart of Racing Team 27
2. Manthey PureRxcing 92
3. Manthey EMA 91

Klasemen FIA WEC LMGT3
1. Manthey PureRxcing 92 – 118 poin
2. Manthey EMA 91 – 90 poin
3. Team WRT 31 – 84 poin

Baca juga: WEC 2024: WRT 31 dan Duo Manthey ‘Malu-malu’ di Free Practice

(mrp/ran)

WEC 2024- Sean Finis Ketiga di Sesi Latihan Kamis

Sean Gelael baru saja menuntaskan dua sesi latihan bebas jelang balapan Qatar 1812 KM. Dia membawa Team WRT 31 finis ketiga.

Dua sesi latihan awal dihelat di Sirkuit Lusail, Kamis (29/2/2024). Pada sesi latihan bebas pertama sedari siang hingga sore, hampir semua tim memilih untuk melakukan simulasi lomba. Ini mengingat mereka sudah mendapatkan banyak waktu untuk menguji segala hal saat tes pramusim (Prologue) selama dua hari.

Augusto Farfus mencatat waktu terbaik untuk WRT 31 pada FP1 yakni 1 menit 56, 326 untuk berada di posisi keenam. Di bawah pebalap Brasil itu ada Valentino Rossi yang mengendarai WRT 46 dengan waktu 1 menit 56,414 detik.

Tim United Autosports 95 dengan mobil McLaren merajai sesi ini dengan catatan 1 menit 55,824 yang dibuat pebalap Chile Nicolas Pino.

Sean unjuk kebolehan pada FP2. Dia bukan hanya memperbaiki waktu Farfus di FP1 menjadi 1 menit 55,515 detik, namun sekaligus mengangkat posisi WRT 31 ke urutan ketiga pada kelas LMGT3 (GT3).

Rossi juga membaik dari sisi catatan waktu, yakni 1 menit 55,874, tapi cuma finis di posisi kesembilan. Dua mobil Ferrari dominan di sesi free practice 2, yakni Tim Vista AF Corse 55 ada di P1 dan Vista AF Corse 54 di P2.

“Mobil hari ini terasa enak, saya tak merasakan adanya understeer,” kata Sean dalam rilis kepada detikSport.

Baca juga: Prologue WEC 2024 Selesai, Sean Lanjut Balapan 10 Jam di Qatar

Kubu WRT senang dengan hasil yang didapat pada dua sesi latihan awal, mengingat BMW M4 GT3 terbukti mampu bersaing dengan mobil-mobil lain seperti Ferrari, Corvette, McLaren, Mercedes, dan Aston Martin.

Selain masih ada FP3, yang bisa disaksikan langsung di akun youtube FIAWEC, satu pembuktian datang pada sesi kualifikasi.

Seperti lazimnya di kelas-kelas GT (GTE Pro dan Am) pada tahun-tahun sebelumnya, kelas GT3 pun mewajibkan pebalap berkategori Bronze yang melakukannya. Wakil WRT 31 adalah Darren Leung (Inggris), sementara WRT 46 mengandalkan pebalap Oman, Ahmad Al Harty. Leung adalah rookie, sementara Al Harty pernah tampil sebelumnya.

Sesi kualifikasi sendiri menerapkan regulasi baru untuk musim 2024. Untuk masing-masing kelas, sepuluh pebalap tercepat dari sesi kualifikasi biasa akan lolos ke babak Hyperpole. Pebalap tercepat dari Hyperpole inilah yang berhak menempati pole position dan memperoleh satu poin.

Regulasi Hyperpole untuk semua race ini baru terjadi di musim 2024, di mana pada tahun-tahun sebelumnya hanya untuk event 24 Hours of Le Mans.

Race pembuka WEC 2024, Qatar 1812 KM, bisa disaksikan langsung di www.sean-gelael.com, Sabtu (2/3) pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Sean Gelael: Insya Allah Bisa Juara di FIA WEC 2024

(mrp/mrp)

MotoGP Aragon 2024- Bagnaia-Alex Marquez Tabrakan, Salah Siapa-

Francesco Bagnaia dan Alex Marquez saling bertabrakan saat bertarung memperebutkan podium ketiga balapan MotoGP Aragon 2024. Salah siapa?

Insiden di MotorLand Aragon, Minggu (1/9) tersebut terjadi pada lap ke-18. Awalnya Alex yang berada di posisi tiga melebar saat memasuki tikungan 12, dan kondisi itu membuat Bagnaia yang berada tepat di belakangnya memutuskan untuk ‘menyerang’.

Pebalap Italia itu berupaya menyalip Alex di tikungan 13 dengan mengambil sisi luar. Ia berhasil melewati Alex, namun kemudian ia ditabrak oleh pebalap Gresini tersebut hingga keduanya terjatuh di gravel dan gagal finis.

Baca juga: Hasil MotoGP Aragon 2024: Marc Marquez Dominan, Bagnaia-Alex Tabrakan

Alex bisa segera berdiri kembali dan meluapkan kekesalan dengan menendang barrier, namun Bagnaia sempat terduduk lama sebelum dibawa ke pusat medis sirkuit untuk diperiksa. Sang juara bertahan pada akhirnya dinyatakan fit.

Kembali ke insiden di atas, tabrakan tersebut terjadi karena racing line mereka ‘saling bertemu’. Dalam tayangan ulang, terlihat bahwa Bagnaia belum menyalip Alex sepenuhnya. Ban belakang motornya masih relatif sejajar dengan ban depan Alex.

Namun Bagnaia sudah berbelok terlalu ke dalam dan ‘masuk’ ke jalur balapan Alex. Benturan keduanya pun tak terhindarkan.

[Gambas:Twitter]

Baca juga: Marc is Back! Juara Lagi Setelah 1.043 Hari

Situasi ini merugikan Bagnaia yang sedang berjuang mempertahankan gelar juara dunia MotoGP. Kegagalan mendapat poin membuat ia sekarang tertinggal 23 poin dari Jorge Martin yang berada di puncak klasemen sementara. Pebalap Pramac Racing itu finis kedua dalam balapan ini, tepat di belakang Marc Marquez.

Kini Martin sudah mengumpulkan 299 poin, sementara Bagnaia 276 poin. Masih ada delapan seri tersisa hingga akhir musim 2024.

(adp/aff)

Upaya PP Perbasi agar Pelita Jaya dan Prawira Lolos Kualifikasi BCL Asia

PP Perbasi berharap Pelita Jaya dan Prawira Bandung dapat raih hasil maksimal di Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024. Segala cara diupayakan demi mewujudkan kemenangan.

Baik Prawira Bandung dan Pelita Jaya merupakan wakil Indonesia di kualifikasi kompetisi klub Asia yang akan berlangsung di Ulaanbaatar dan Jakarta pada April mendatang.

Namun di saat yang bersamaan, Pelita Jaya dan Prawira juga memiliki prioritas lain yakni bersaing di kompetisi nasional Indonesia Basketball League (IBL). Sebab, kedua kompetisi tersebut sama-sama penting, Perbasi mengupayakan agar keduanya dapat berjalan beriringan.

Bagaimana pun, Prawira dan Pelita Jaya merupakan juara dan runner up IBL musim sebelumnya. Mereka juga dalam misi bagaimana mempertahankan atau memperebutkan gelar juara.

“BCL ini satu kompetisi yang kita tunggu-tunggu. Ini kan awalnya dari saat kita SEABA Meeting waktu itu dengan FIBA. Kita bilang bahwa kesempatan setelah IBL ini apa.

Baca juga: Pelita Jaya Tanding di Mongolia, Ini Cara Reza Guntara Hadapi Cuaca

Alhamdullilah langsung dijawab, kita ikuti, dan kita mendapat kesempatan dua tim bisa dikirim,” kata Nirmala kepada pewarta saat ditemui di Kantor Perbasi, GBK Arena.

“Kami mau di kompetisi pertama di BCL kali ini tak setengah-setengah. Makanya, kami duduk betul dengan IBL secara detail mengenai jadwal.”

“Karena kita tahu pada saat next round ada tabrakan jadwal dengan IBL, jadi Pelita Jaya, yang di waktu bersamaan ada delapan game, dan Prawira ada sembilan games. Enggak mungkin juga mereka split teamnya tim lapis dua ke BCL, lalu lapis pertama di IBL,” lanjutnya.

“Jadi kami duduk bersama dan sudah bertemu jalan keluarnya. Mudah-mudahan tidak ada masalah di skedul. Tinggal nanti masing-masing tim kami berharap mereka untuk fokus, bisa berkompetisi sebaik-baiknya. Tidak bikin malu nama Merah Putih,” kata Nirmala.

Nirmala cukup optimistis dengan peluang Prawira dan Pelita Jaya di ajang BCL ini. Namun, ia juga tak meremehkan kekuatan lawan terutama tuan rumah, Mongolia.

“Ya kalau Asia Tenggara kami optimistis ya. Walaupun semuanya tetap kita perhitungkan, kita juga tak boleh lengah. Tapi Pelita Jaya maupun Prawira rasanya mereka sudah punya perhitungan sendiri. Kami sudah pernah duduk bersama mereka dan sudah petakan,” ujarnya.

Baca juga: Pelatih Pelita Jaya Ungkap Tantangan Besar Main di Ulaanbaatar

WEC 2024- WRT 31 Start Keempat di Imola

Ada peluang untuk Sean Gelael dan Team WRT 31 finis podium di 6 Hours of Imola. Sebab, WRT 31 akan start dari posisi keempat.

Pada babak kualifikasi di Sirkuit Imola, Sabtu (20/4), Darreng Leung yang yang diturunkan berhasil menempati posisi ketujuh di antara sesama pebalap berkategori Bronze lain. Dia berhak melaju ke babak Hyperpole yang diisi 10 pebalap tercepat.

Sesi Hyperpole dimulai tak lama setelah kualifikasi berakhir. Leung dan wakil WRT 46, Ahmad Al Harty, terlihat bersaing sejak awal sesi. Pada akhirnya kedua pebalap yang mengendarai BMW M4 GT3 ini hanya berselisih 0,06 detik, sehingga berhak menempati baris kedua.

Al Harty membawa WRT 46 start dari posisi ketiga dengan 1 menit 43,099 detik disusul Leung di posisi keempat dengan 1 menit 43,105 detik. Pole position menjadi milik Aliaksandr Malykhin dari Manthey PureRxcing 92 dengan 1 menit 42,365 detik disusul Ian James dari Heart of Racing Team 27 di posisi kedua.

Posisi start Leung ini tentu merupakan perubahan signifikan setelah dia cuma berhasil menempati posisi ke-14 di Qatar. Selain itu, pebalap berusia 37 tahun ini juga berhasil membuat lap time yang kompetitif.

Kondisi ini jelas melahirkan harapan besar bagi WRT 31 untuk meraih hasil lebih baik di Imola. Untuk Sean, dia akan difokuskan untuk lomba setelah melihat hasil tiga sesi latihan.

Baca juga: WEC 2024: Free Practice Jadi Simulasi Balapan WRT 31

Sean membuat rataan waktu 1 menit 44 detik hingga 1 menit 45 detik. Ini bisa jadi modal untuknya tampil konsisten selama enam jam balapan.

Sementara itu Farfus, berbekal pengalamannya yang segudang sebagai pebalap berkategori Platinum, diharapkan mampu benar-benar membawa WRT 31 meraih podium pertama mereka.

Hal ini mengingat para pesaing di mobil Porsche, Aston Martin, dan Corvette begitu kencang di kelas GT3, meski terkena tambahan beban akibat Balance of Performance (BoP).

“Saya sangat senang dengan hasil ini dan berterima kasih atas segala dukungan dan kepercayaan dari tim,” kata Leung. “Saya juga senang dengan performa Leung hari ini. Besok, seperti biasa, kami akan fight hingga finis,” ujar Sean dalam rilis kepada detikSport.

Race 6 Hours of Imola disiarkan langsung di www.sean-gelael.com, Minggu (21/4) mulai pukul 18.00 WIB.

Baca juga: WEC 2024: Sean dan Team WRT 31 Ingin Hasil Maksimal di Imola

(mrp/ran)

Usai Nonton Final BNI Sirnas B Riau Nanti, Bisa Beli Oleh-oleh di Sini

Ajang pencarian bakat pebulutangkis muda BNI Sirkuit Nasional B Riau 2023 memasuki momen pamungkas pada hari Sabtu (9/12) ini. Setelah nanti menyaksikan rangkaian keseruan, jangan lupa pulang membawa buah tangan!

GOR Remaja, Pekanbaru, mulai menggelar partai-partai final BNI Sirnas B Riau 2023 sepanjang hari ini mulai pukul 10.00 WIB tadi. Nah, setelah pertandingan tuntas nanti, detikers tak perlu repot jika ingin beli oleh-oleh. Tepat di seberang GOR Remaja, ada beberapa ruko yang bisa disambangi. Di sini, nih, tempatnya cari oleh-oleh.

Salah satu toko yang menyediakan beragam pilihan buah tangan adalah Cik Puan. Ada apa saja sih? Banyak!

Baca juga: Jadwal Final BNI Sirnas B Riau 2023, Mulai Main Jam 10.00

Salah satunya ada Bolu Kemojo, oleh-oleh khas Pekanbaru. Kue basah berwarna kehijauan dan berbentuk bunga ini berbahan dasar santan dan pandan. Rasanya dijamin menggoyang lidah. Cocok banget buat oleh-oleh, pasti disambut hangat orang di rumah.

Bagi detikers penggemar durian, ada Talam Durian yang bisa menjadi pilihan buah tangan. Makanan ini terbuat dari pulut, atau ketan putih, dan tentunya durian. Teksturnya sedikit basah, layaknya kue subuh.

Bila dimasukkan kulkas, kedua santapan khas ini dapat bertahan selama seminggu. Tanpa masuk ke lemari pendingin, kadar ketahanannya menjadi 2 hari saja.

Baca juga: BNI Sirnas B Riau Jadi Momentum UMKM Promosikan Kuliner-Kerajinan Khas

Opsi lain, ada pula camilan Kue Bangkit dan Kacang Pukul. Kedua camilan kering ini lebih tahan lama dibandingkan Bolu Kemojo dan Talam Durian. Kalau perut sudah berdendang, nikmat pula disantap dalam perjalanan pulang.

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

(krs/mrp)

Rekap Medali Indonesia di SEA Games 2023 Sore Ini- Sudah Tambah 9 Emas

Kontingen Tim Indonesia menambah koleksi medali emas SEA Games 2023. Ada raihan sembilan keping hingga sampai sore ini, dengan bulutangkis yang menjadi penyumbang terbanyaknya.

Terbaru, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang juara di sektor ganda putra bulutangkis (perorangan) SEA Games 2023. Mereka mengalahkan Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul 21-17 dan 21-19.

Sebelumnya, Christian Adinata memenangi emas dari nomor sektor tunggal putra. Ia memenangkan pertandingan melawan kompatriotnya Chico Aura Dwi Wardoyo yang berlangsung di Morodok Techo National Stadium Badminton Hall, Kamboja, pada Selasa (16/5/2023).

Baca juga: Pramudya/Yeremia Rebut Emas Ganda Putra SEA Games 2023

Christian menang setelah bermain melawan Chico dalam duel tiga gim 21-12, 18-21, 21-18. Sebelumnya, bulutangkis Indonesia juga meraih medali emas dari nomor ganda campuran dan ganda putri.

Hasil tersebut tak hanya menambah pundi emas bulutangkis menjadi lima medali emas, tapi juga menambah pundi-pundi kepingan berwarna gold Indonesia menjadi 85 medali emas untuk di klasemen medali SEA Games 2023.

Bulutangkis masih berpeluang merebut medlai dari nomor ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang masih berjuang melawan Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul. Hingga berita ini diturunkan Pram/Yere masih unggul 18-15 untuk gim pertama.

Baca juga: All Indonesian Final SEA Games 2023: Christian Emas, Chico Perak!

Berikut rekap medali Tim Indonesia pada hari Selasa tanggal 16 Mei 2023, hingga pukul 17.25 WIB:

9 Emas

  1. Badminton – Double Mix a.n. Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto
  2. Badminton – Women’s Double a.n. Febriana Dwi Puji Kusuma/Amalia Cahya Pratiwi
  3. Badminton – Men’s Single a.n. Christian Adinata
  4. Badminton- Men’s Double a.n Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan
  5. Jetski – Endurance Runabout Open a.n. Aero Sutan Aswar
  6. Kick Boxing – Women’s Kick Light -55kg a.n. Diandra Ariesta Pieter
  7. Kick Boxing – Men’s Full Contact -54kg a.n. Toni Kristian Hutapea
  8. Traditional Boat Race – Men’s TBR 12 Crews (Open) 800m a.n. Anwar Tarra, dkk
  9. Vollyball Beach – Men’s Team a.n. Bintang Akbar/Danangsyah Yudistira Pribadi/Gilang Ramadhan/Muhammad Ashfiya

5 Perak

  1. Badminton – Women’s Double – Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose
  2. Badminton – Men’s Single a.n. Chico Aura Dwi Wardoyo
  3. Weighlifting – Men’s 89kg a.n. Muhammad Zul Ilmi
  4. Weighlifting – Women’s +71kg a.n. Nurul Akmal
  5. Wrestling – Men’s Freestyle 61kg a.n. Zainal Abidin

7 Perunggu

  1. Badminton – Men’s Double a.n. Bagas Maulana/ Muhammad Shohibul Fikri
  2. Badminton – Women’s Single a.n. Ester Nurumi Tri Wardoyo
  3. Badminton – Women’s Single a.n. Komang Ayu Cahya Dewi
  4. Dance Sports – Women’s Breaking (B-Girls 1 Vs 1) a.n. Dwi Cindy Desyana
  5. Jetski – Endurance Runabout Open a.n. Aqsa Sutan Aswar
  6. Polo Air -Tim putri

Simak juga Video: Jokowi Bakal Berikan Hadiah untuk Timnas Usai Raih Emas

[Gambas:Video 20detik]

(mcy/cas)

tujuan lompat jauh adalah

Lompat jauh adalah salah satu cabang olahraga atletik yang menguji kemampuan seseorang dalam hal kekuatan, kecepatan, dan teknik. Olahraga ini melibatkan pelompat yang berusaha melompat sejauh mungkin dari posisi start, dan sering digunakan sebagai indikator kebugaran serta keterampilan atletik seseorang. Tujuan utama dari lompat jauh adalah untuk mencapai jarak maksimum dalam satu kali lompatan, dengan fokus pada teknik yang benar dan kekuatan fisik yang optimal.

Teknik Dasar Lompat Jauh

Untuk mencapai hasil maksimal dalam lompat jauh, teknik yang benar sangat penting. Atlet harus menguasai teknik awalan, lonjakan, dan pendaratan. Awalan yang kuat diikuti dengan lonjakan yang tepat dari papan loncat akan membantu meningkatkan jarak lompatan. Selain itu, teknik pendaratan yang baik dapat mencegah cedera dan memberikan skor yang lebih baik dalam kompetisi.

Persiapan Fisik dan Latihan

Latihan untuk lompat jauh memerlukan latihan fisik yang khusus. Atlet perlu fokus pada penguatan otot kaki, latihan plyometric, dan latihan kecepatan. Program latihan yang komprehensif akan membantu meningkatkan kekuatan otot, fleksibilitas, dan koordinasi, yang semuanya sangat penting untuk performa lompat jauh yang optimal.

Strategi dalam Kompetisi

Dalam kompetisi, strategi juga memainkan peran penting. Atlet harus memperhatikan kecepatan awalan, kekuatan lonjakan, dan teknik pendaratan untuk mengoptimalkan jarak lompatan. Mengelola waktu dan energi selama lomba juga dapat mempengaruhi hasil akhir. Selain itu, mental yang kuat dan fokus yang tajam sangat diperlukan untuk performa terbaik.

Secara keseluruhan, lompat jauh adalah olahraga yang menggabungkan teknik, kekuatan, dan strategi. Dengan memahami dan menerapkan teknik yang tepat, serta menjalani latihan fisik yang efektif, atlet dapat mencapai performa maksimal dan hasil yang memuaskan dalam kompetisi lompat jauh.

lirik lagu kharisma cinta

Lirik lagu “Kharisma Cinta” merupakan karya yang memikat dan mencerminkan kekayaan budaya musik Indonesia. Lagu ini, dengan lirik yang mendalam, tidak hanya menyentuh emosi pendengarnya tetapi juga menunjukkan keunikan dan keindahan bahasa Indonesia dalam bentuk musik. Dalam artikel ini, kami akan membahas secara mendetail mengenai lirik lagu tersebut, makna di balik kata-katanya, serta dampaknya terhadap pendengar.

Pengantar Lirik Lagu

Lirik lagu “Kharisma Cinta” mencerminkan tema cinta yang kuat dan penuh emosi. Lagu ini menggabungkan unsur-unsur romantis dengan melodinya yang menyentuh hati. Setiap bait dalam liriknya dirancang untuk menggambarkan kedalaman perasaan dan keindahan hubungan cinta.

Makna di Balik Lirik

Lirik dari “Kharisma Cinta” memiliki makna yang beragam dan bisa diinterpretasikan dalam berbagai cara. Lagu ini sering kali menggambarkan pengalaman cinta yang kompleks dan perasaan yang mendalam antara pasangan. Penggunaan bahasa yang indah dan metafora dalam lirik membantu menyampaikan pesan cinta yang tulus dan kuat.

Dampak Terhadap Pendengar

“Dampak dari lagu ini terhadap pendengar sangat signifikan. Banyak yang merasa terhubung secara emosional dengan liriknya, yang mencerminkan pengalaman pribadi mereka dalam cinta. Lagu ini juga sering digunakan dalam berbagai acara yang berkaitan dengan cinta dan perayaan, menambah nilai sentimentalnya.

Sebagai kesimpulan, lirik lagu “Kharisma Cinta” tidak hanya menawarkan pengalaman musik yang menyentuh tetapi juga memberikan wawasan mendalam tentang hubungan manusia. Dengan makna yang kuat dan dampak emosional yang mendalam, lagu ini tetap relevan dan dicintai oleh banyak orang.