7 Rekomendasi TWS Terbaik 2024 di Bawah 500 Ribu
TWS Terbaik 2024 – Rasanya era earphone kabel sudah bisa dikatakan tak lagi jadi primadona. Terlebih buat mereka yang sekadar orang awam yang menginginkan kemudahan mendengarkan lagu tanpa terkendala oleh kabel.
Earphone berkabel memang masih digemari oleh para enthusiast yang menginginkan kualitas suara lebih baik dan bervariatif. Namun, tetap tidak bisa kita pungkiri kalau kemudahan yang ditawarkan TWS gak boleh dipandang sebelah mata.
Mulai dari kawula muda sampai orang tua sekalipun, sudah banyak yang paham dengan praktisnya TWS ketika digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itulah banyak yang penasaran dengan TWS d ibawah 500 ribu.
Terbukti pasar TWS under 500 ribu ini sangat banyak peminatnya. Sehingga banyak brand yan berani mengeluarkan TWS dengan budget segitu dan membanjiri marketplace. Kalau kamu merasa bingung apa saja TWS yang layak dibeli, mungkin ini adalah artikel yang cocok buat kamu baca.
Daftar isi
Rekomendasi TWS Terbaik 2024 di Bawah 500 Ribu
Tanpa basa-basi lagi, mari kita mulai saja list TWS di bawah 500 ribu yang menarik untuk dibahas.
1. SoundPEATS Clear
Mengandung nama clear bukan berarti ia punya suara yang terlampau jernih ya. Tapi, clear disini maksudnya adalah desain case yang tembus pandang ala-ala Nothing gitu. Dengan harga 300 ribuan, kamu sudah mendapatkan TWS kece yang cocok untuk penggemar bass.
2. Moondrop Space Travel
Moondrop memang terkenal dengan kombinasi marketing khas wibu dan kualitas suara yang diatas rata-rata. Tak hanya bisa menyajikan TWS murah, Space Travel juga punya desain yang unik untuk harganya. Dengan budget 400 ribu kamu sudah bisa dapatkan TWS berkualitas yang tak kalah kece.
3. Soundcore R50i
Kalau ditanya apa TWS under 200 ribu yang paling banyak direkomendasi, jawaban komunitas biasanya adalah TWS ini. Dengan harga tak sampai 2 lembar merah, kamu sudah mendapatkan TWS yang cukup untuk menemani sesi listening kamu.
4. Eggel QuietBuds Neo
Eggel memang bukanlah brand yang sering dibahas oleh komunitas. Sebagai salah satu brand lokal, ia bisa menghadirkan produk yang punya kualitas bagus namun harganya tetap bersaing. Dengan harga 300 ribuan, kamu sudah bisa dapatkan suara yang sesuai dengan harganya ditambah fitur tambahan seperti hybrid ANC, IPX5, ENC microphone x4 dan masih banyak lagi.
5. Vivo Air 2
Tak hanya menjadi pemain besar di ranah smartphone, Vivo juga ingin masuk ke aksesori audio. Dengan harga 300 ribuan di marketplace, kamu sudah bisa mendapatkan TWS berkelas dengan desain yang cakep serta suara yang yahud.
6. Oppo Enco Buds 2
Untuk kamu yang basshead, rasanya tidak akan salah memilih TWS dari Oppo ini. Ditambah ia punya desain yang tak kalah cakep dan harga yang masih terjangkau. Kamu sudah bisa meminang TWS ini diharga 200 ribuan saja lewat marketplace nasional.
7. Huawei Freebuds SE 2
Meski Huawei sudah tidak lagi terkenal dengan smartphone-nya di Indonesia. Ternyata ia masih mengeluarkan produk unggulan seperti TWS satu ini. Selain desain ciamik, ia juga menawarkan pemutaran lagu hingga 9 jam menurut klaim Huawei. Harganya juga masih masuk akal di sekitaran 300 ribuan saja, gimana menarik bukan?
Jadi kesimpulannya adalah, ada banyak TWS yang masih bagus di range harga 500 ribuan yang tidak sempat masuk ke list kali ini. Kalau kamu berminat dengan range harga diatas 500 ribu, mungkin akan dibuatkan artikel rekomendasi berikutnya.
Kira-kira apa TWS yang menarik minat kalian? Atau kamu adalah tipe yang menyukai earphone berkabel? Apapun pilihan kamu, tentu tidak ada yang salah ya. Coba cerita deh kenapa kamu lebih memilih TWS atau earphone berkabel brott.
Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries..